Fungsi VST EXPRESION MAP di Cubase

Fungsi VST EXPRESION MAP di Cubase

Memang sekarang kita dipermudah untuk membuat instrument musik untuk musik kita dengan menggunakan MIDI editor. Tapi untuk mendapatkan music MIDI to Audio yang baik sepertinya harus lebih detail lagi. Menurut pengalaman saya, yang namanya musik tetap harus didapatkan dinamikanya, karena itu syarat untuk membuat musik yang bagus...
Sedang musik via MIDI dapat terdengar sangat kaku,jika anda tap mampu menempatkan dinamika sebagaimana mestinya. Kita harus mencari bantuan sistem yang lain untuk mendapatkannya.
Nah ...di pemrograman audio seperti di Cubase telah tersedia fasilitasnya, khususnya untuk versi 5 ke atas. Nama sistemnya adalah VST Expresion Map. Sesuai dengan namanya Expresion Map (pemetaan Ekspresi)...Untuk memulainya dapat kita lihat gambar di bawah:


Tampilan Awal Cubase: Pilih File-New Project
Gambar di atas pilih > FILE>New Project
lalu itu muncul tampilan seperti di bawah ini...

Kemudian anda diharuskan memilih VST Expresion Composer Set
Setelah iu muncul lagi jendela berikut:

Kalau muncul seperti tampilan di atas"  Ada beberapa VST instrument yang telah disiapkan secara default seperti terlihat pada setiap track disamping kiri, setelah itu Click dua kali  track instrument yang akan anda gunakan...maka akan muncul lagi editor MIDI seperti gambar di bawah

kalau begitu yang terjadi, cari pilihan paling bawah dari jendela ini kemudian pilih Articulation...
Articulation ini untuk membuat artikulasi pada instrument MIDI anda.

Nah disitu ada pilihan dinamika musik sesuai VST instrument yang anda pilih, misalnya saja kalau menggunakan guitar ada jenis artikulasi seperti Muted, slide, dll...begitu juga kalau instrument seperti string atau violin, akan ada tersedia secara default artikulasi seperti staccato, dan apalh yang terkait dengan teknik bermain violin dan string...
Kalau saya sarankan lebih baik teman teman memilih fasilitas ini. Ini mantab dicoba saja hasilnya bisa di luar dugaan...




No comments:

Post a Comment

Thanks and thanks for all